Kamis, 20 Agustus 2015

Kobarkanlah Semangat Kemerdekaan !!!

KOBARKANLAH SEMANGAT KEMERDEKAAN !!!

Inilah tema acara peringatan 17 Agustus yang di selenggarakan oleh OSIS SMP PIUS B.U Gombong.Acara ini sudah menjadi kebiasaan rutin yang diadakan oleh OSIS yang bertujuan untuk menambah keceriaan dan tentunya untuk mengisi kemerdekaan dengan kegiatan yang positif.Acara ini di selenggarakan pada tanggal 18 Agustus kemarin.Adapun jenis lomba yang di lombakan yaitu : Lomba Makan Kerupuk,Estafet Kelereng,Orasi, Basket Sarung,Nampan Rejeki,Pecah Air,Tarik Tambang,Pindah Air.Acara dimulai sekitar pukul 07.30 WIB.Acra ini menuai banyak antusias para pserta yang terdiri dari kelas 7,8,dan 9.Dan kegiatan ini pun bersifat hiburan,jadi selain berkompetisi tapi juga menjadi sarana hiburan tak hanya bagi murid namun bagi para bapak-ibu guru yang berpartisipasi dalam lomba ini.Tak mau kalah dengan para murid,guru pun juga unjuk gigi dengan mengikuti perlombaan yang diadakan.Setelah lomba yang diadakan  bagi para murid telah selesai,kemudian para guru pun bergantian untuk mengikuti lomba-lomba tersebut.Teriakan dukungan dari para suporter dari perwakilan kelas untuk teman-teman mereka yang mewakili lomba.Teriakan para suporter semakin mnjadi tatkala lomba basket sarung yang menjadi lomba yang paling menyedot perhatian dari para suporter yang mendukung.Walaupun panas terik,mereka tetap bersemangat unutuk mengikuti jalan nya lomba dri awal hingga selesai.Dan lomba yang paling membuat peserta layak nya para pendemo yaitu di sesi lomba orasi.Dari lomba ini hendak diajarkan bagaimana berlatih berbicara di depan banyak orang tanpa ada rasa  malu. Dan yang pasti di setipa lomvba diajarkan bahwa butuh perjuangan,kesabaran,kekompakan yang di perlukan untuk menjadi juara.Dan semoga di tahun mendatang acara seperti masih diadakan untuk mengisi hari proklamasi kemerdekaan dengan kegiatan yang positif kemudian menjalin kebersamaan antara guru dan murid serta dengan kegiatan yang lebih menarik…..Merdeka !!!

Gita Patria,Yes !!!!

GITA PATRIA,YES…..!!!!!!!


Inilah semangat yang di tunjukan oleh pasukan Korps DrumBand Gita Patria SMP PIUS B.U Gombong yang tanggal 17 Agustus kemarin ikut memeriahkan HUT RI Ke-70 dengan menunjukan kebolehannya di hadapan masyarakat gombong dan sekitarnya di Lapangan Selogiri.Korps DrumBnd Gita Patria memiliki banyak prestasi antara lain Juara 1 lomba Korps Drumband di Benteng Van Der Wijk dan Juara 2 di ajang lomba yang sama.Dan di lapangan selogiri Korps Drumband Gita Patria menampilkan 3 buah lagu yaitu Manuk Dadali,Bambu Runcing,dan Bendera yang dipopulerkan oleh Band Cokelat.Adapun pembina Drumband Gita Patria ini adalah : Bp.Robertus Agung Widiatmoko ST,Bp.Robertus Sugiyana S,Pd,Bp.Kristian Tustiandy S,Pd,Ibu.Valentina Purwasari Sedyamulya S,Pd,dan Ibu. Yohana Elsa Desiana.Pada pukul 14.00 Drumband Gita Patria berangkat menuju lokasi display,kemudian mereka menunjukan kebolehannya sebelum di lapangan selogiri yaitu di Susteran Gombong.Setelah itu melanjutkan perjalanan ke lapangan selogiri.Drumband Gita Patria di mayoreti oleh 4 mayoret yaitu : Nicolass Nugross Billy Kusasanko sebagai mayoret pria,Anita Cristabella Permana Putri,Fourra Aprilia,Yosepha Fortuna Kristanti sebagai mayoret purti.Semangat Gita Patria yang membara membuat motivasi setiap personil untuk menampilkan yang terbaik untuk di hadapan masyarakat gombong dan tentunya untuk negeri tercinta.Semangat mu kami tunggu di tahun depan ! GITA PATRIA,YES…!!!!!  

Kamis, 13 Agustus 2015

Semangat mu bagi negeri

SEMANGAT MU,UNTUK NEGERI INI !!!




MERDEKA…! MERDEKA…! MERDEKA…!
SELAMAT DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA YANG KE-70…..!
Judul dari tulisan ini tentunya  cocok bagi kita para kaum muda ! Semangat para pejuang serta para pahlawan kemerdekaan yang telah gugur namun juga meningalkan sebuah semangat yang perlu ditiru.Semangat untuk rela berkorban,kebersamaan,kerja sama,dan berbagai semangta yang lain. Nah,apa yang kita bisa buat sebagai kaum muda ?Apakah kita mempunyai semangat yang sama atau sebalik nya?Ini yang menjadi perhatian kita dan tentunya menjadi renungan bagi kita,apa yang bisa kita perbuat sekarang sebagi seorang pelajar ?Akan kah kita berdiam diri ?Dan jawaban nya tidak.Karna apa kita sebagai kaum muda hendak nya mempunyai inovasi-inovasi  serta semangat yang tinggi yang tentu nya lebih bermanfaat bagi sesama di sekitar kita.Apa contohnya ?Contoh nya adalah dengan hal yang mudah dan yang sering kita lakukan yaitu belajar.Kenapa belajar ?Karna dengan belajar kita mendapatkan ilmu yang kita butuhkan bagi kita dalam berproses sebagai seorang pelajar,dan  tentunya kita belajar hal-hal yang positif.Dan dengan belajar kita bisa memiliki pengetahuan yang luas dan kita bisa saja membuat sebuah penemuan penting bagi negeri kita bahkan untuk seluruh dunia.Dan sekarang Negeri kita sekarang sedang giat-giat nya mencari orang-orang yang mempunyai inovasi kemudian semangat yang tinggi untuk menjadi penerus negeri kita yang semakin tua ini.Namun seiring adanya orang-orang yang berhasil di luar negeri dalam berbagai hal,namun dari pihak pemerintah kurang mendukung.Nah,ini yang menjadi keprihatinan kita,karena pemerintah sendiri kurang mendukung orang-orang yang telah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional…Semoga dengan dirgahayu RI ke-70 dan telah berganti pemimpin negeri kita dapat lebih maju dan makmur serta dapat memperhatikan orang-orang yang telah berjasa mengaharumkan nama indonesia……..MERDEKA !